Kamelia, Emma and Taftazani, Rieza Zulfahmi and Rismayani, Lina (2025) Analisis intervensi model “BAHUTE” suatu tehnik membersihkan gigi untuk anak tunarungu dalam aktivitas sehari-hari. Poltekkes Tasikmalaya. (Unpublished)
![]() |
Text
26 2023 LaporanAkhir Dr drg EMMA KAMELIA M.Bio(Biomed).pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Menjaga kesehatah gigi dan mulut merupakan proses bertahap yang memerlukan komitmen terutama bagi anak tunarungu yang mengalami kesulitan dalam menjaga Kesehatan gigi dan mulut karena kesulitan dalam berkomunikasi serta kehilangan kemampuan mendengar karena tidak berfungsinya sebagian atau seluruh alat pendengaran dan sangat mempengaruhi kualitas hidup mereka. Jumlah anak tunarungu di SLB seluruh Indonesia berjumlah 5.610 orang, di Jawa barat 2,8 ribu, sekitar 60%–90% memiliki risiko karies gigi dan penyakit periodontal tinggi serta kondisi kebersihan gigi yang lebih rendah daripada anak yang tidak tunarungu, sehingga diperlukan suatu model komunikasi alternatif yang dapat membantu untuk membiasakan penanganan kebersihan gigi dan mulut mereka. Model Bacterial Hunting Team (BAHUTE) suatu tehnik membersihkan gigi untuk anak tunarungu dalam aktivitas sehari-hari berbentuk media audio visual yang telah dirancang untuk anak tunarungu dan telah melalui validasi pakar anak berkebutuhan khusus serta ahli media. Tujuan penelitian: Menganalisis intervensi penerapan model BAHUTE pada indeks kebersihan gigi dan mulut dan kemampuan menyikat gigi anak tunarungu. Metode penelitian: Studi pra-experimental one-group pretest-posttest design. Pengambilan sampel secara purposive sampling. Alat ukur penelitian menggunakan: (1) Pengukuran kebersihan gigi dan mulut: Menggunakan (Indeks PHP) terdiri kriteria : Sangat Baik= 0; Baik= 0,1-1,7; Sedang= 1,8-3,4; Buruk= 3,5-5, (2) kemampuan menyikat gigi anak tunarungu yang dituangkan dalam lembar ceklist. Hasil: Total populasi sebanyak 150 dan masuk kriteria inklusi sebanyak 75 orang. Usia Rata-rata anak tunarungu 12 tahun. Mayoritas kriteria PHP masing masing pre-test dan post-test yaitu buruk (54,7%) dan baik (85,3%). Hasil uji beda PHP wilcoxon p value 0.000. Mayoritas kriteria hasil pemeriksaan kemampuan menyikat gigi masing�masing pre-test dan post-test yaitu kurang (84%) dan baik (78,7%). Hasil uji beda Wilcoxon p values 0.000.
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Jurusan Keperawatan Gigi > D4 Terapi Gigi |
Depositing User: | Farmasi |
Date Deposited: | 13 Feb 2025 00:55 |
Last Modified: | 18 Feb 2025 09:13 |
URI: | http://repo.poltekkestasikmalaya.ac.id/id/eprint/5557 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |