Aplikasi Layanan Edukasi Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (LED ProNalin Cek)

LESTARI, METI WIDIYA and HERLIANI, YULIA and Faujiah, Irfa Nur (2025) Aplikasi Layanan Edukasi Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (LED ProNalin Cek). Poltekkes Tasikmalaya. (Unpublished)

[img] Text
7 2022 LaporanAkhir Dr. METI WIDIYA LESTARI S.ST, M.Keb.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Latar Belakang: Komplikasi kebidanan adalah kesakitan pada ibu hamil, bersalin, nifas, dan atau janin dalam kandungan yang menjadi salah satu penyebab kematian ibu dan bayi. Diperlukan upaya preventif untuk mencegahnya, salah satunya melalui Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (P4K). Dalam implementasinya, edukasi P4K dilakukan secara tatap muka langsung. Namun sejak pandemic Covid-19 hingga saat ini masih minim platform online yang menyediakan layanan edukasi P4K. Memanfaatkan perubahan perilaku masyarakat di dalam mengkonsumsi informasi yang banyak dilakukan melalui smartphone, maka dalam penelitian ini akan dikembangkan aplikasi untuk mengakomodasi Layanan Edukasi P4K berbasis Android. Tujuan Penelitian: Untuk mengembangkan Aplikasi Layanan Edukasi Program Perencanaan Persiapan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (P4K) atau LED PRONALIN CEK berbasis android. Metode: Research and Development (R&D) yang terdiri dari beberapa tahap yaitu analisis potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi desain, uji coba produk, revisi produk, uji coba pemakaian, dan penyempurnaan produk. Hasil Penelitian: Rata-rata hasil penilaian responden terhadap aplikasi LED PRONALIN CEK dengan total 60 orang adalah 68.27, yang artinya kinerja aplikasi di nilai sangat layak oleh para penggunanya. Kesimpulan: Aplikasi LED PRONALIN CEK cukup baik dan layak untuk digunakan sebagai platform edukasi P4K bagi para ibu hamil. Pengembangan aplikasi tetap dibutuhkan ke depan untuk meningkatkan fitur yang tersedia.

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Jurusan Kebidanan > D3 Kebidanan
Depositing User: Farmasi
Date Deposited: 13 Feb 2025 00:48
Last Modified: 13 Feb 2025 00:48
URI: http://repo.poltekkestasikmalaya.ac.id/id/eprint/5508

Actions (login required)

View Item View Item