KOSASIH, EVA DANIA and NURLITA, DIAH (2025) PROFIL PENGETAHUAN MASYARAKAT KELURAHAN KAHURIPAN KOTA TASIKMALAYA TERHADAP PENGGUNAAN OBAT ANTASIDA. Poltekkes Tasikmalaya. (Unpublished)
![]() |
Text
4 2022 LaporanAkhir Apt EVA DANIA KOSASIH S.Farm, M.Si.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Gastritis umumnya terjadi akibat pola makan yang tidak teratur, tingginya asam lambung, serta terlalu banyak mengkonsumsi makanan pedas dan asam. Pola hidup masyarakat Kota Tasikmalaya dengan berbagai suguhan kuliner cemilan pedas seperti seblak, baso, cireng dan cilok dapat menginduksi terjadinya penyakit gastritis. Obat banyak digunakan untuk terapi gastritis di kalangan masyarakat adalah antasida. Pengetahuan tentang antasida berpengaruh terhadap ketepatan penggunaannya serta berdampak pada keberhasilan terapi. Tujuan dilaksankannya penelitian adalah mengetahui profil pengetahuan masyarakat Kota Tasikmalaya khususnya Kelurahan Kahuripan terhadap penggunaan obat antasida. Penelitian dilakukan menggunakan metode cross sectional bersifat observasi melalui survey menggunakan instrumen kuesioner. Sampel diambil dengan teknik accidental sampling. Data dianalisis dengan analisis univariat. Hasil penelitian menunjukan bahwa data demografi responden terbanyak adalah usia 41-48 tahun (41, 11 %), pekerjaan terbanyak ibu rumah tangga (84,44%), pendidikan terbanyak SMA (54,44%). Obat antasid terbanyak digunakan kombinasi hydrotalcite 200 mg, Mg(OH)2 150 mg, simethicone 50 mg (66,67%), bentuk sediaan terbanyak adalah tablet (91,11%), cara penggunaan sediaan tablet yang benar sebesar 60%, waktu penggunaan yang benar 90%, lama penggunaan yang tepat 94,55 %, interval penggunaan setiap 24 terbanyak 30%, keluahann terbanyak dialamai perih, kembung, dan mual (44,44%), kondisi terbanyak dengan penyakit penyerta (56,67 %) keluhan terbanyak yaitu nyeri sendi sedangkan tempat mendapatkan antasid terbanyak adalah di apotek (58,88%). Luaran penelitian ini adalah publikasi jurnal sinta 4 submited dan buku ber-ISBN sedang berproses.
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Jurusan Farmasi > D3 Farmasi |
Depositing User: | Farmasi |
Date Deposited: | 13 Feb 2025 00:47 |
Last Modified: | 13 Feb 2025 00:47 |
URI: | http://repo.poltekkestasikmalaya.ac.id/id/eprint/5499 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |