PEMANFAATAN MI RASKIN (BERAS UNTUK RAKYAT MISKIN) SEBAGAI MAKANAN TAMBAHAN BAGI ANAK BAWAH LIMA TAHUN (BALITA) KEKURANGAN GIZI

Hizni, Alina and Sholichin, Sholichin (2014) PEMANFAATAN MI RASKIN (BERAS UNTUK RAKYAT MISKIN) SEBAGAI MAKANAN TAMBAHAN BAGI ANAK BAWAH LIMA TAHUN (BALITA) KEKURANGAN GIZI. BULETIN MEDIA INFORMASI POLTEKKES KEMENKES TASIKMALAYA, 2. pp. 23-31. ISSN 2086 – 3292

[img] Text (Artikel)
2014. Mi Raskin PDF.pdf

Download (424kB)
[img] Text (Uji Similarity)
2014. Hasil Similarity Mi Raskin - Tanpa DafPus.pdf

Download (2MB)

Abstract

Konsumsi pangan berdampak langsung terhadap status gizi. Prevalensi balita kekurangan gizi di Indonesia masih tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk memanfaatkan mi raskin sebagai alternatif makanan tambahan dalam rangka membantu meningkatkan status gizi balita yang mengalami kekurangan gizi. Penelitian pembuatan mi raskin dilaksanakan pada bulan September sampai Oktober 2014. Penelitian bersifat eksperimental, dilakukan dalam tiga tahap yaitu pembuatan produk mi raskin, uji organoleptik dan analisis proksimat produk terbaik hasil uji organoleptik. Pembuatan mi raskin menggunakan disain eksperimental dan Rancangan Acak Lengkap (RAL). Hasil uji organoleptik dianalisis statistik dengan uji Anova (Analisys of Varians). Jika ada perbedaan dilanjutkan dengan uji Duncan. Data analisis proksimat diolah secara tabulasi dan dianalisis secara deskriptif. penelitian menggunakan 3 formula. Hasil uji organoleptik, warna yang paling disukai adalah Formula 3. Hasil uji Anova terhadap warna terdapat perbedaan antar produk, dilanjutkan uji Duncan terdapat perbedaan antara Formula 1 dan Formula 3. Aroma yang paling disukai adalah Formula 3. Hasil uji Anova terhadap aroma tidak ada perbedaan antar produk. Rasa paling disukai adalah Formula 3. Hasil uji Anova terhadap aroma tidak ada perbedaan antar produk mi. Tekstur paling disukai adalah Formula 3. Hasil uji Anova terhadap tekstur tidak ada perbedaan antar produk. Formulasi produk terbaik adalah Formula 3. Hasil analisis proksimat, kandungan gizi Mi Raskin per Saji (55 gr) yaitu 8 g air (15%), 2 g abu (5%), 5 g lemak (8%), 4 g protein (7%), 35 g pati (64%) dan 1 g serat (1%). Sebagai makanan tambahan, mi raskin diberikan 2 sajian (2 x 55 gr) dengan energi sebesar 396 Kalori dan 8 g protein.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: mi raskin, uji organoleptik, analisis proksimat
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Jurusan Gizi > D3 Gizi
Depositing User: Alina Hizni
Date Deposited: 22 Apr 2022 06:11
Last Modified: 22 Apr 2022 06:32
URI: http://repo.poltekkestasikmalaya.ac.id/id/eprint/330

Actions (login required)

View Item View Item