HUBUNGAN RIWAYAT MEROKOK DALAM KELUARGA DENGAN PERILAKU MEROKOK MAHASISWA KEPERAWATAN TASIKMALAYA POLTEKKES KEMENKES TASIKMALAYA

Badriah, Badriah and Bahtiar, Yanyan and hidayat, Asep A.S HUBUNGAN RIWAYAT MEROKOK DALAM KELUARGA DENGAN PERILAKU MEROKOK MAHASISWA KEPERAWATAN TASIKMALAYA POLTEKKES KEMENKES TASIKMALAYA. Media Informasi. ISSN 2086-3292

[img] Text (Artikel)
document (7).pdf

Download (278kB)

Abstract

ABSTRAK Rokok telah menjadi salah satu penyebab kematian terbesar di dunia. Meskipun banyak diperlihatkan propaganda bahaya merokok bagi kesehatan, sampai bahaya kematian, tetapi perilaku merokok sulit dilepaskan, termasuk oleh mahasiswa keperawatan. Banyak faktor yang melatarbelakangi seorang mahasiswa berperilaku merokok, salah satunya berasal dari pengaruh keluarga. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan riwayat merokok keluarga dengan perilaku merokok mahasiswa Keperawatan Tasikmalaya Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya. Disain penelitian menggunakan deskriptif korelasional dengan pendekatan crossexional study. Sampel penelitian sebesar 42 responden dengan menggunakan teknik purposif sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner. Data dianalisis menggunakan uji chi-square dengan uji alternatif fisher. Hasil penelitian menunjukkan hampir seluruh keluarga mahasiswa mempunyai riwayat merokok (85,7%), tetapi secara statistik variabel riwayat merokok keluarga tidak berhubungan secara signifikan dengan perilaku merokok mahasiswa Keperawatan Tasikmalaya (ρ=0,665). Masa remaja dari mahasiswa merupakan masa pencarian identitas dan mulai ingin mencoba-coba sesuatu hal yang baru termasuk merokok. Orang tua kadang tidak menyadari bahwa setiap batang rokok yang dihisap tidak luput dari perhatian anaknya. Pengelola kampus dan keluarga diharapkan dapat bekerja sama dalam perubahan perilaku merokok dari mahasiswa. Penelitian ini bisa dijadikan data dasar penelitian selanjutkan yang mengarah pada intervensi untuk mengatasi perilaku merokok. Kata Kunci : Perilaku Merokok, Riwayat Keluarga, Mahasiswa, Keperawatan. ABSTRAC Smoking has become one of the biggest causes of death in the world. Although many propaganda shown the dangers of smoking to health, to the danger of death, but smoking behavior is difficult to remove, including by nurses students. Many factors behind a student smoking behavior. One of them may come from family influence. This study aimed to determine the Relationship History of Smoking on Family with Smoking Behavior on Nursing Students in Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya. Research design using descriptive correlational study crossexional approach. The research sample of 42 respondents using purposive sampling technique. The research instrument used questionnaire. Data were analyzed using chi-square test with the alternative is fisher's exact test. The results showed that family smoking history variables not related of significantly to smoking behavior on nursing students of Tasikmalaya (ρ=0.665), but almost all students have a family history of smoking (85.7%). Adolescence is atime of the search of the student's identity and began to want to try something new, including smoking. Parents sometimes do not realize that each of cigarettes smoked did not escape his attention. The campus and families are expected to cooperate in changing smoking behavior of students. This research can be used as basic data further research leading to interventions to address smoking behavior. Keywords: Smoking Behavior, Family History, Student, Nursing.

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Jurusan Keperawatan > NERS
Depositing User: Siti Badriah
Date Deposited: 22 Apr 2022 06:09
Last Modified: 22 Apr 2022 06:09
URI: http://repo.poltekkestasikmalaya.ac.id/id/eprint/326

Actions (login required)

View Item View Item