Suaeba, B. and Wahyuni, S. and Badriah, Badriah (2015) EFEKTIFITAS PENDIDIKAN KESEHATAN MENGGUNAKAN METODE CERAMAH DAN MEDIA AUDIOVISUAL TENTANG FLOUR ALBUS TERHADAP PENGETAHUAN REMAJA PUTRI. Prosiding IPEMI Jawa Barat. pp. 114-121. ISSN 2088-7892
Text
PROSIDING IPEMI-FLOUR ALBUS 2015.pdf Download (35MB) |
Abstract
Fluor albus sering dianggap sebagai hal yang umum bagi wanita. 75% wanita di dunia dan di Indonesia pernah mengalami fluor albus satu kali dalam fase kehidupannya dan sebesar 45% mengalami kondisi berulang. Tujuan penelitian untuk mengetahui efektifitas pendidikan kesehatan tentang flour albus terhadap pengetahuan remaja putri. Metode penelitian adalah quasi eksperimen dengan rancangan one-group pretest-posttest design. Instrumen penelitian berupa kuesioner. Sampel penelitian ini 72 responden menggunakan teknik quota sampling. Data dianalisa menggunakan paired sampel t-test. Hasil penelitian menunjukkan ada perbedaan tingkat pengetahuan remaja putri setelah diberikan pendidikan kesehatan tentang flour albus (p-value 0,000 dan Thiting sebesar 19,880). Peneliti menyarankan kerjasama pihak sekolah dengan instansi pelayanan kesehatan setempat untuk penyebarluasan informasi kesehatan reproduksi. Dengan demikian terjadi peningkatan pengetahuan siswa dan diharapkan dapat membentuk sikap serta perilaku yang positif dalam menjaga dan menangani masalah kesehatan reproduksi.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | fluor albus, pendidikan kesehatan, pengetahuan |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Jurusan Keperawatan > D3 Keperawatan |
Depositing User: | Santi Wahyuni |
Date Deposited: | 12 Apr 2023 06:33 |
Last Modified: | 12 Apr 2023 06:33 |
URI: | http://repo.poltekkestasikmalaya.ac.id/id/eprint/1665 |
Actions (login required)
View Item |